Detective Conan Belum Tamat! Masih Berlanjut

Detective Conan

Detective Conan tamat? Yang benar saja! Siapa sih yang nyebarin berita hoax kayak gini? Aduh, pembaca! Jadi akhir-akhir ini saya baca artikel banyak yang debat soal anime karangan Aoyama-sensei , Conan, itu sudah tamat. Padahal belum.

Iya memang sih, sempat ada kabar kalau pada tahun 2007 kemarin, anime ini mau ditamatin. Namun ternyata setelah banyak pertimbangan, akhirnya dilanjutin.

Dan lagi pula, Aoyama-sensei juga masih belum menentukan kapan tepatnya cerita Detective Conan diselesaikan. Jadi, kalau manga nya juga belum kelar, animenya juga pasti belum, kan? Karena Conan itu bukan anime musiman.

Sinopsis Anime Detective Conan

Serial manga dan anime Detective Conan nampaknya tidak luput oleh waktu. Pasalnya hingga sekarang serial ini masih terus eksis dan terus berlanjut, dengan cerita yang lebih greget lagi dari musim-musim sebelumnya.

Anime ini tentang seorang detective swasta yang masih SMA dan sering memecahkan kasus untuk membantu polisi, yaitu Shinichi Kudo.

Namun seiring waktu berjalan, ketika dia dan Ran Mouri teman kecilnya sedang mengunjungi tropical land untuk bersenang-senang, dia berhadapan dengan sebuah kasus dan harus menyelesaikannya.

Setelah berhasil memecahkan kasus tersebut, Shinichi yang curiga dengan dua orang misterius berbaju hitam pun mengikuti mereka. Dan benar saja, mereka tengah melakukan transaksi ilegal.

Sayangnya pada saat itu Shinichi hanya berfokus pada transaksi tersebut, sehingga tidak menyadari bahwa salah satu teman mereka menyadari keberadaan Shinichi.

Dan akhirnya Shinichi di pukul hingga pingsan dan di minumkannnya sebuah racun percobaan yang baru saja di buat oleh organsiasi mereka (organsiasi hitam) yang di namai APTX 4869.

Akibat efek samping dari racun tersebut yang tidak di ketahui organsiasi hitam, tubuh Shinichi mengecil seperti tubuh anak-anak. Dan kisah Detective Conan pun di mulai.