Cara Daftar Aplikasi Lunasbos, Aplikasi Pengingat Utang-piutang Buatan Anak Negeri Yang Unik

Aplikasi Lunasbos

Lunasbos

“Aduh… Si Doni punya hutang nggak bayar-bayar lagi. Mana gue butuh banget tuh duit. Mau nagih nggak enak. Gimana dong?” Pernah punya perasaan seperti itu saat hendak nagih hutang ke teman kamu? Kalau pernah, Lunasbos adalah solusinya!
Ya halo pembaca! Terimakasih karena sudah kembali lagi mampir di blog kece yang satu ini. Dan karena kamu sudah meluangkan waktu kamu untuk mampir disini, maka ijinkan saya untuk memberikan sebuah informasi yang dapat memperluas pengetahuan kamu.
Agak lebay, ya? Hehehe….
Yap, informasi yang akan saya berikan adalah mengenai sebuah aplikasi buatan anak negeri yang cukup unik. Aplikasi tersebut bernama aplikasi Lunasbos.
Apa itu Aplikasi Lunasbos?
Lunasbos, merupakan aplikasi buatan dua mahasiswa asal Yogyakarta,  Adjie Purbojati dan Ilham Suaib, pada tanggal 21 April 2018 lalu.
Dengan kata lain, aplikasi ini masih angetan, loh!
Fungsi dari aplikasi ini tak lain adalah sebagai tempat untuk mengingatkan kita maupun teman kita yang ngutang ataupun yang ngutangin, supaya bayar ataupun nagih tepat waktu.
Bingung, ya?
Gini deh, lebih jelasnya.
Misalnya nih saya pengen hutang uang sama kamu, terus kamu bersedia minjemin. Agar nanti kita berdua ingat bahwasanya pernah ada transaksi hutang piutang antara kita berdua, maka lebih baik kita catat di aplikasi Lunasbos ini. Seperti total hutang yang di setujui, dan tanggal tempo pembayarannya.
Dengan begini, kamu tidak perlu lagi malu untuk nagih hutang ke teman kamu. 
Karena nantinya teman kamu juga akan di beri notifikasi bahwasanya harus bayar hutang ke kamu, jika sudah jatuh temponya.
Gimana? Keren, kan?
Terus caranya daftar dan menggunakannya gimana?
Cara daftar aplikasi Lunasbos dan menggunakannya
Sebelum menggunakan aplikasi ini, harus di pastikan bahwa kedua belah pihak (pengutang dan pemberi utang) sudah menginstal aplikasi Lunasbos ini.
Jika sudah, silahkan daftar terlebih dahulu.
Cara daftarnya pun tidak ribet. Kamu bisa daftar dengan menggunakan id akun Google kamu. Setelahnya, tinggal kamu masukkan nomer hape kamu untuk mendapatkan kode verifikasi.
Jika pendaftaran sudah selesai, barulah bisa kamu gunakan untuk mencatat utang maupun piutang antara kamu dan teman kamu.
Caranya seperti ini:
Masuk ke beranda aplikasi Lunasbos
Seperti yang terlihat didalam mimpi, eh gambar, disitu nampak belum ada catatan hutang maupun piutang, kan? Nah untuk memulainya, klik tanda plus, seperti yang ada di gambar. 
Catat transaksi hutang-piutang

Selanjutnya, silahkan kamu dan teman kamu isi transaksi hutang-piutang nya, sesuai kesepakatan.

Berita terkait:   Epson Kenalkan Duet Proyektor Laser Anyar

Seperti yang ada didalam gambar, disitu kamu bisa memasukkan kontak teman kamu maupun id Lunasbos nya.

Terus kamu tinggal pilih sebagai pengutang atau yang memberi hutang? Kemudian cantumkan jumlah uang yang di hutang kan, dan juga keperluannya.

Pada bagian bawah lamanya, terdapat jatuh tempo dan kategori.

Untuk jatuh tempo, silahkan kamu isi sesuai kesepakatan dengan kamu, kapan dia akan bayar dan kapan kamu akan nagih.

Lalu untuk kategori, kamu tinggal pilih saja apa yang sesuai dengan janji transaksi tersebut. Kalau untuk bayar hutang, ya pilih bayar hutang saja.

Setelah selesai, nanti akan tampil seperti ini:

Bila sudah seperti gambar, tinggal klik simpan, dan biarkan aplikasi nya bekerja sesuai perintah. Gampang, kan?

Nah sekarang kamu nggak perlu lagi deh malu untuk nagih teman kamu. Dan yang penting, nggak terjadi perselisihan antara kamu dan teman kamu.