Sinopsis UQ Holder: Mahou Sensei Negima! 2

Halo pecinta anime semuanya! Ada sebuah anime lagi yang ceritanya tentang sihir gitu. Sebenarnya ini adalah season keduanya. Tapi tak apalah ya buat kalian yang belum nonton season pertamanya. Sekarang silahkan tonton season keduanya! Anime ini berjudul UQ Holder: Mahou Sensei Negima! 2.

UQ Holder: Mahou Sensei Negima

Sinopsis UQ Holder: Mahou Sensei Negima!

Awal cerita dari season keduanya yaitu di mulai dari Touta Konoe yang menjadi karakter utamanya.

Dia adalah pemuda 14 tahun yang tinggal di sebuah desa yang nyaman dan tenang, namun baginya itu adalah membosankan.

Dia sendiri hidup bersama seorang gadis bernama Yukihime, yang merupakan seorang vampir dan memiliki kekuatan sihir, namun Touta tidak mengetahuinya.

Yukihime sendiri adalah orang yang telah merawat Touta sejak kecil dan menjadi guru di sekolahnya.

Meskipun telah di rawat oleh Yukihime sejak kecil, tapi Touta setiap hari berusaha mengalahkan Yukihime, dan dia juga mengajak teman-temannya.

Sebenarnya bukan karena Touta membenci Yukihime, tapi itu adalah latihan dirinya untuk menjadi kuat. Karena dia punya impian untuk pergi ke kota.

Di suatu pertarungan dirinya dengan Yukihime, di situlah Touta sadar bahwa Yukihime menggunakan ilmu sihir.

Namun Yukihime tidak banyak bicara. Hingga akhirnya salah seorang guru laki-laki membantu Touta dan teman-temannya untuk mengalahkan Yukihime dengan bantuan aplikasi sihir.

Tapi, semuanya itu adalah rencana busuk dari guru laki-laki tersebut untuk membunuh Yukihime. Karena sebenarnya guru laki-laki tersebut adalah seorang pemburu bayaran, yang di tugaskan untuk membunuh Yukihime.

Pertarungan pun terjadi antara Yukihime dan laki-laki pemburu tersebut. Karena kekuatan Yukihime telah tersegel oleh gelang yang di berikan Touta yang sebenernya usul dari pemburu tersebut, Yukihime mengalami Kesulitan.

Berita terkait:   Shingeki no Kyojin The Final Season Merilis Key Visual Untuk 2023

Melihat itu, Touta pun tidak berdiam diri saja! Touta mencoba untuk menolong Yukihime, namun ternyata Touta bukanlah lawan yang sepadan untuk pemburu tersebut.

Meskipun tubuh Touta telah hancur, tapi nyatanya Touta tetap hidup dan Yukihime menjelaskan apa yang sebenarnya telah terjadi pada tubuh Touta.

Kemudian Yukihime meminta Touta untuk meminum darahnya agar kembali bangkit lagi menjadi manusia abadi untuk mengalahkan pemburu tersebut. Dan sesuai dengan rencana, semuanya berjalan mulus. Pemburu tersebut berhasil di kalahkan oleh Touta.

Setelah insiden tersebut, Touta dan Yukihime memutuskan untuk pergi dari desa dan menuju ke kota. Ya, dari sini perjalanan Touta mengejar impiannya di mulai.