4 Cara Mendapatkan Pokemon Legenda Poke Arena

Cara mendapatkan pokemon legenda Poke Arena

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Hai pembaca… Senang rasanya masih bisa bertemu dengan kalian lagi yang setia membaca postingan di blog yang sangat sederhana ini. Ya meskipun mungkin tidak sengaja mampir pada blog ini karena ada di halaman pertama Google hihihi…. Tapi meski begitu, ijinkan saya untuk tetap menulis postingan di blog ini agar tetap bisa berbagi sesuatu yang menarik dengan kalian. Dan tema kali ini adalah, kita akan membicarakan bagaimana sih caranya mendapatkan pokemon legenda pada game Poke Arena?

Cara mendapatkan pokemon legenda di Poke Arena

Yap, di pertemuan kali ini tema kita kembali pada game yang masih tengah populer di tahun ini. Game yang tergolong masih sangat baru dan masih hangat untuk di mainkan ini, cukup menarik banyak perhatian bagi para gamer pecinta game bergenre RPG versi mobile. Jika sebelumnya saya pernah membahas mengenai game ini tentang bagaimana cara bermain Poke Arena, cara meningkatkan power pet, dan sedikit memberi review tentang game ini, kali ini saya akan membahas tentang bagaimana caranya mendapatkan pokemon legenda.

Baca juga: Cara keluar dari guild Poke Arena

Pokemon legenda memang sangat menggoda untuk di dapatkan. Karena bentuk karakternya yang keren, juga skill yang dimilikinya pun sangat mengagumkan. Dan ini tentu saja membuat para pemain game Poke Arena sangat ingin mendapatkan pokemon legenda. Namun sayangnya, mendapatkan pokemon legenda tidak semudah mendapatkan pokemon biasa. Meski begitu, ada beberapa cara untuk mendapatkannya. Dan berikut saya kasih tahu caranya.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

1. Bonus login tiap hari

Login harian

Setiap kali kita login pada game ini, maka kita pun akan mendapat sebuah reward. Dan reward itu bisa berupa gold, berlian, buah pokemon, dan lain-lain. Namun jika kita secara rutin login setiap hari, biasanya dalam 7 hari kita akan mendapat pokemon legenda. Pokemon legendanya apa? Itu tergantung dari servernya. Karena setiap sebulan sekali, pokemon yang menjadi hadiahnya berbeda-beda. Yang penting, kamu login 7 hari berturut-turut, maka pokemon legenda yang di sediakan pun akan menjadi milik kamu.

Catatan: jika login nya lewat satu hari (tidak buka game ini sehari saja), maka penghitungan login akan di ulang lagi dari awal.

2. Tukar Fregmen

Berita terkait:   Cara Memasang File XAPK Mudah Gak Ribet!
Tukar Fregmen

Yang kedua adalah dengan cara menukar Fregmen yang sudah kamu kumpulkan dari hasil menyelesaikan tugas (event). Untuk pokemon yang bisa di tukar dengan Fregmen ini juga berbeda-beda, tergantung pada persediaan yang tersedia di toko. Untuk cara menukarnya, masuk ke toko, kemudian pilih menu “toko poin perang”. Nah di situ kamu tukar Fregmen dengan pokemon legenda yang tersedia. Untuk berapa Fregmen yang bisa di tukar, itu berbeda-beda. Kumpulkan terus, hingga mencapai total Fregmen yang di tentukan. Maka pokemon legenda bisa kamu dapatkan.

3. Undian gachapon

Undian Gachapon

Selanjutnya bisa dengan melakukan undian gachapon. Mungkin cara yang ini sangat tidak di inginkan oleh pemain gratis (seperti saya). Karena kita harus mengeluarkan banyak berlian demi bisa mendapatkan pokemon legenda melalui undian gachapon ini. Undian gachapon yang di gunakan pun, undian gachapon atas dengan harga berlian mencapai 2488, jika ingin mendapatkan pokemon legenda. Hmmm… Pemain free, apakah kamu berminat? Kalau saya sih lebih baik cari cara yang lain. Hehehe….

4. Menyelesaikan tugas

Selesaikan tugas
Tugas yang ada di permainan Poke Arena ini, bisa di dapatkan dari orang-orang yang ada di kota. Seperti profesor Oak, ketua paviliun, Adam, dan yang lainnya. Nah, jika kamu bisa menyelesaikan tugas dengan baik dan sempurna, maka kamu akan mendapatkan hadiah berupa pokemon legenda. Nah, cara ini sangat cocok untuk pemain free. Tapi, saya sarankan untuk upgrade power pet kamu dulu ya! Supaya misinya bisa berjalan dengan baik dan terselesaikan dengan sempurna.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Itulah empat cara mendapatkan pokemon legenda pada game Poke Arena. Jadi, cara yang mana yang cocok dengan kamu? Yang berbayar, atau gratis? Itu terserah kalian. Yang penting gimana pun caranya, semua pelatih pasti bisa mendapatkan pokemon legenda. Yang penting, terus tingkatkan power pet kamu, agar menjadi tim yang kuat dan tak terkalahkan. See you….

Berita terkait:   Langkah Tik Tok Ubah Imej Alay

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});